Sunday, March 14, 2010

Keunikan Hewan Babi & Komodo

Baby

Para ilmuwan yang terlibat penelitian tingkah laku hewan, menyatakan bahwa babi, tidak seperti hewan peliharaan manusia lainnya, memiliki kemampuan berpikir yang unik. Babi dapat memecahkan suatu persoalan dengan cara memikirkannya terus menerus, bukan dengan pikiran sekilas.

Dari hasil penelitian itu pula ditemukan bahwa, apa yang bisa dikerjakan oleh anjing, dapat dikerjakan oleh babi, dan biasanya dalam waktu yang lebih singkat.


Komodo

Kalau bicara soal selera makan, rasanya sulit ada mahkluk lain yang bisa menandingi komodo. Mengapa demikian? Karena komodo memiliki selera makan yang sangat luar biasa. Biasanya seekor komodo mampu menyantap 2,5 kg makanan dalam semenit, dan baru berhenti makan kalau sudah kenyang.

Kapan kenyangnya? Sulit diukur, karena sering terjadi komodo makan hingga seberat 90% berat badannya - hanya dalam sekali makan. Ini sama dengan seorang dewasa yang makan 400 biji hamburger dalam sekali duduk.

No comments:

Post a Comment